Fakta-Fakta Menarik Mobile Legends

Theme Summer Carnival Mobile Legends
Siapa yang tidak kenal dengan game MOBA satu ini, yang sedang jadi perbincangan banyak orang. Ya, Mobile Legends ini adalah salah satu game mobile yang sedang populer. Saat sedang naik daun nya game ini sempat dituduh oleh developer dari game League of Legends yaitu Riot Games atas tuduhuan bahwa game Mobile Legends ini sendiri mem-plagiat atau meng-imitasi game tersebut. Tetapi, developer Mobile Legends sendiri yaitu Moonton sudah meng-konfirmasi lagi bahwa game tersebut tidak menjiplak atau meng-imitasi game besutan Riot Games tersebut.
Okay untuk lebih jelasnya. Inilah Fakta-Fakta Menarik Mobile Legends. Let's Cek it out!:)
Salah Satu Game MOBA yang Menggunakan Analog
MOBA Analog
Bukan saya meng-ejek atau mencaci maki game tersebut. Saya juga Mobile Legends Player. Tapi, inilah salah satu fakta game tersebut karena game MOBA tersebut dapat dimainkan dengan menggunakan sebuah analog.

Satu-satunya Game yang Mengadaptasi Hero dari Cerita Budaya Indonesia
Gatot Kaca Hero Indonesia
Sebagai orang Indonesia kita harus bangga atas apresiasi yang diberikan oleh Moonton sendiri kepada Player Indonesia dengan membuatkan kita salah satu Hero kebanggaan Indonesia yaitu Gatot Kaca dan mungkin ini pertama kali nya Hero dari Cerita Budaya Indonesia ini diadaptasi menjadi sebuah hero di dalam game. Hero ini mempunya tipe Hero Tank tetapi mempunyai Damage yang sangat besar untuk ukuran Hero Tank. Bagi Player Indonesia ini adalah hero yang sangat wajib dibeli.

Indonesia Menjadi Salah Satu Negara yang Player-nya Sangat Banyak
Akun Mobile Legends Saya
Ternyata Indonesia menempati urutan ke-dua pemain terbanyak Mobile Legends di dunia. Karena hal inilah Players Indonesia mendapatkan apresiasi dari Moonton itu sendiri yang membuat Hero yang bernama Gatot Kaca tersebut yang sudah kita bahas sedikit di poin nomor 2. 

Sedang Bermasalah dengan Developer League of Legends
Pesan yang dibuat Moonton sebagai Developer Mobile Legends
Developer League of Legends yaitu Riot Games sedang ada permasalahan dengan Moonton karena game yang bernama Mobile Legends tersebut telah dituduh Meng-imitasi salah satu game besutan Riot Games tersebut yaitu League of Legends. Sebagai Mobile Legends Player kita pasti khawatir akan terjadinya sesuatu dengan game yang sedang kita gemari ini. Tetapi, beberapa hari lalu Developer Mobile Legends sudah menuliskan suatu surat dan meng-konfirmasikannya kepada pihak Riot Games. Semoga aja tidak terjadi apa-apa terhadap game MOBA tersebut.
Itulah beberapa fakta mengenai Mobile Legends. Jika ada yang ingin menambahkan silahkan komentar di bawah dan jika ada yang salah dalam pernyataan atau pendapat saya di atas bisa kalian kritik lewat kolom komentar di bawah. Terima kasih:)

0 Response to "Fakta-Fakta Menarik Mobile Legends"

Posting Komentar